Introduction

Dalam dunia akademis, proses menulis karya ilmiah merupakan langkah penting yang memerlukan strategi dan panduan yang tepat. Namun, menulis tentang topik yang jarang diteliti dapat menjadi tantangan tersendiri. Oleh karena itu, sesi mentoring ini bertujuan untuk membantu mentee dalam menulis karya ilmiah sesuai topik yang ingin dibahas.

Meet the mentee

Ayu Krishna Yuliawati (Ayu) adalah dosen dan peneliti di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung. Saat ini ia sedang menyiapkan manuskrip publikasi ilmiah. Bidang keilmuan Ayu adalah Manajemen dan Tourism Geoproduct. Melalui sesi Sciencemind 1 on 1 mentoring, ia melakukan paper clinic bersama mentor.

Meet the mentor

Dr. Widya Paramita merupakan Assistant Professor dan peneliti di Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Gadjah Mada. Ia meraih gelar Ph.D. di bidang Consumer Behavior and Marketing dari University of New South Wales, Australia pada tahun 2021. Dr. Mita telah menulis lebih dari 20 artikel ilmiah di jurnal internasional bereputasi tinggi dengan topik psikologi konsumen, etika bisnis, pemasaran, kewirausahaan, dan perilaku organisasi. Ia juga menjabat sebagai Editor in Chief di Journal of Indonesian Economy and Business dan memiliki pengalaman sebagai reviewer di berbagai jurnal internasional bereputasi tinggi (Q1). Penghargaan yang diraihnya termasuk Publikasi Terbaik Insan Berprestasi UGM (2022) dan Best Paper Award di beberapa konferensi internasional.

Mentor-mentee 1 on 1 session

Paket yang dipilih adalah paket Silver dengan 2 sesi pertemuan (1 jam/sesi).

Sesi 1: Step-by-Step Menulis Karya Ilmiah

Dalam sesi pertama, mentee menceritakan tentang apa yang sedang dikerjakan olehnya saat ini. Mentee, yang sedang mempersiapkan manuskrip publikasi ilmiah, merasa bimbang karena belum banyaknya karya ilmiah yang membahas terkait topik yang ia angkat. Oleh karena itu, dalam sesi mentoring ini, mentee meminta pandangan dan arahan mentor dalam penulisan karya ilmiah tersebut. Berikut ini merupakan hal yang dibahas selama sesi.

📄 Outline penulisan karya ilmiah

📝 Konten apa saja yang perlu ditulis pada setiap bab

🔎 Bagaimana agar karya ilmiah dapat diterima oleh jurnal bereputasi tinggi

🧠 Ide untuk setiap paragraf pada karya ilmiah

Sesi 2: Melaporkan Progress

Pada sesi kedua, mentee mempresentasikan hasil tulisan yang telah ia buat berdasarkan saran dari mentor pada sesi mentoring sebelumnya. Kemudian, progress ini ditinjau kembali oleh mentor untuk menyempurnakan paragraf-paragraf yang telah ditulis.

Sesi 3: Menyempurnakan Karya Tulis

Pada sesi ketiga, mentee melaporkan hasil revisi tulisan yang telah diperbaiki berdasarkan komentar dan saran dari mentor pada sesi sebelumnya. Mentee juga mempresentasikan hasil observasi yang dilakukan terhadap Geo-tourism di beberapa negara. Selain itu, mentee dan mentor berdiskusi mengenai literature review yang telah disusun serta sumber-sumber literatur yang masih perlu dibahas dalam karya tulis yang sedang dikerjakan.

Ingin 1-on-1 mentoring bersama mentor Sciencemind?

Testimoni mentee

Sesi mentoring ini bagus banget. Topik yang bisa didiskusikan juga luas, mulai dari paper coaching sampai career advice. Itu membantu sekali.